Tetra Butil Hidroksi Quinon (TBHQ)


Bahan aditif adalah zat-zat yang ditambahkan pada makanan, kosmetika, maupun obat-obatan selama proses produksi, pengemasan, penyimpan untuk tujuan tertentu. Penambahan bahan aditif digunakan untuk memperbaiki penampilan, citarasa, tekstur dan memperpanjang daya simpan sehingga dapat menjaga kestabilan mutu yang rusak pada proses pengolahan. 
Antioksidan merupakan salah satu aditif yang dapat menunda atau mencegah reaksi oksidasi radikal bebas pada oksidasi lipid. Antioksidan sintetis banyak digunakan dalam campuran produk makanan. Antioksidan sintesis yang penggunaannya menyebar luas di seluruh dunia yaitu Butil hidroksi anisol (BHA), Butil hidroksi toluen (BHT), propil galat. Tetra butil hidroksi quinon (TBHQ) dan analog alfa tokoferol. 
Aplikasi TBHQ pada industri mie instan digunakan untuk mengurangi laju kenaikkan FFA (free faty acid) minyak goreng. TBHQ digunakan pada saat minyak masuk ke tangki penyimpanan minyak. Penambahan TBHQ berada pada 120 – 160 ppm dari jumlah minyak goreng yang datang.

Komentar